04 Sep 2024

Pantau Lalu Lintas dan Keamanan dengan CCTV Jakarta

Oleh:Amira Sofa

Editor:Ramdan Malik Batubara

04 Sep 2024

Pemasangan CCTV Jakarta di berbagai titik strategis kota ternyata banyak manfaatnya, loh, Smartcitizen. Terutama buat kamu penduduk setempat dan pengguna jalan. Salah satu CCTV Jakarta yang bisa kamu manfaatkan adalah milik PT Bali Towerindo Sentra, Tbk, sebuah penyedia infrastruktur telekomunikasi. CCTV Jakarta yang disediakan Bali Tower ini bisa diakses secara online dan live  oleh publik sehingga makin fungsional. Yuk, kenali manfaat CCTV Jakarta beserta cara mengaksesnya. 

Manfaat Mengakses CCTV Jakarta

CCTV Jakarta dapat memberikan Smartcitizen rasa aman dan kemudahan dalam menjalani kegiatan sehari-hari, melalui hal-hal berikut. 

  1. Pemantauan Lalu Lintas Secara Live atau Real-Time
    Melalui CCTV Jakarta, Smartcitizen dapat memantau kondisi lalu lintas secara langsung, kapan saja dan dari mana saja. Ini sangat bermanfaat untuk menghindari kemacetan, memilih rute alternatif, atau sekadar memastikan perjalanan kamu lancar.
  2. Pencegahan dan Penanganan Kejahatan
    CCTV yang terpasang di lokasi-lokasi strategis dapat membantu mencegah tindak kejahatan dengan memberikan pengawasan yang terus-menerus. Jika terjadi insiden, rekaman CCTV dapat menjadi bukti yang kuat untuk membantu penegakan hukum.
  3. Deteksi dan Penanganan Dini Situasi Darurat
    CCTV juga sangat berguna dalam mendeteksi situasi darurat seperti kebakaran, kecelakaan, atau kerusuhan. Dengan pemantauan yang dilakukan secara real-time, petugas dapat segera merespons dan menangani situasi tersebut dengan cepat.
  4. Memantau Potensi Banjir
    Selain itu, CCTV dapat membantu warga memantau potensi banjir saat hujan deras. Dengan informasi tentang kondisi cuaca dan tingkat genangan air, kamu bisa merencanakan perjalanan dan mengambil tindakan pencegahan yang diperlukan untuk menjaga keselamatan diri dan keluarga.

Cara Mengakses CCTV Jakarta

Akses ke CCTV Jakarta bisa dilakukan hanya lewat gadget, baik komputer maupun smartphone. Kamu tinggal mengakses tautan CCTV Jakarta berdasarkan lokasi yang kamu inginkan untuk mendapatkan siaran CCTV secara live dari lokasi atau kawasan tersebut. 

Bendungan Hilir

Untuk lokasi Bendungan Hilir, akses tautannya sebagi berikut. Satu angka terakhir di belakang tautan menandakan kamera CCTV lokasi tersebut. Pilih kamera yang paling sesuai dengan sisi yang ingin kamu tengok. Cara akses yang sama juga berlaku untuk CCTV di lokasi lain.

Gelora Bung Karno (GBK)

GBK di Jalan Asia Afrika

Tanjung Duren

Tomang

Jati Pulo

Kemanggisan

Menteng

Senayan

Kuningan Barat

Cikoko

 

Selain di jalan raya seperti pada CCTV di atas, CCTV Jakarta juga ada yang menyorot kondisi Pintu Air Manggarai, loh. CCTV ini bisa kamu akses untuk memantau kondisi ketinggian air di pintu air. Dengan memantau kondisi pintu air, kamu bisa lebih berjaga-jaga jika ada potensi banjir saat musim hujan. 

Pintu Air Manggarai

Bagaimana, bermanfaat sekali, bukan, ternyata CCTV Jakarta? Karena itu, yuk, kita manfaatkan teknologi ini sebaik-baiknya, agar bisa meningkatkan keamanan pribadi dan kota kita bersama. 

Artikel Smart Living Lainnya

Mau berkebun di Jakarta? Bisa! Dengan urban farming, berkebun menjadi mudah, sekaligus memberikan manfaat lain. Bahas di sini, ya!

Bulan bahasa jadi momen kita mengeksplorasi kekayaan bahasa dan sastra. Beberapa inovasi di bidang bahasa milik di Jakarta ini bisa kamu coba.

Pelayanan kesehatan gratis mudah diakses di Jakarta. Yuk, simak apa saja jenis pelayanan yang bisa dimanfaatkan!

Semua orang bisa mengikuti konsultasi psikologi, termasuk kamu. Dengan menggunakan layanannya, kamu bisa sehat secara mental. Yuk, bahas di sini!

CCTV Jakarta bisa dimanfaatkan untuk memantau hujan dan lalu lintas. Cari tahu cara aksesnya di sini.

Hati-hati dalam menggunakan listrik di rumah! Langkah-langkah ini perlu kamu ketahui untuk mencegah kebakaran.