Baru di Website JSC, Journal of Future Cities
Smartcitizen, adakah di antara kamu yang merupakan mahasiswa atau peneliti yang berfokus pada studi smart city (kota cerdas)? Jakarta Smart City punya laman Journal of Future Cities di situs kami yang bisa membantu riset maupun referensi studimu.
Journal of Future Cities merupakan repositori jurnal dan tulisan saintifik tim Jakarta Smart City, baik yang dikerjakan secara internal, maupun yang ke depannya diharapkan kolaboratif dengan pihak eksternal. Lalu, bagaimana cara mengakses laman Journal of Future Cities ini dan apa saja fitur yang tersedia? Mari, kupas bersama-sama.
Cara Akses Laman Journal of Future Cities
Journal of Future Cities bisa kamu akses melalui dua cara, yakni langsung berselancar ke https://smartcity.jakarta.go.id/id/jurnal/, atau jika ingin mengunjungi situs Jakarta Smart City terlebih dulu, kamu bisa ikuti cara kedua sebagai berikut:
- Kunjungi situs Jakarta Smart City;
- Pilih menu Produk, klik Jurnal;
- Kamu akan sampai pada laman Journal of Future Cities.
Eksplor Laman Journal of Future Cities
Ketika melihat laman utama Journal of Future Cities, yang pertama kali akan tertangkap mata ialah header yang menampilkan judul, foto, serta keterangan mengenai laman Journal of Future Cities. Di bawahnya terdapat beberapa bagian, seperti Jurnal Terindeks Q1, Jurnal IEEE International Smart Cities Conference (ISC2), dan Jurnal Smart City Terbaru.
Jurnal Terindeks Q1
Bagian pertama, Jurnal Terindeks Q1, memuat daftar jurnal yang terindeks International Scopus dengan kategori Quartile 1 (Q1). Terdapat informasi mengenai topik atau kategori jurnal tersebut, beserta judul, nama konferensi yang mempublikasikan jurnal, dan tanggal publikasinya. Jika mengklik salah satu jurnal terindeks Q1, kamu akan diarahkan menuju laman yang menampilkan informasi lebih detail mengenai jurnal tersebut.
Contohnya, ketika mengklik jurnal COVID-19 Mortality Risk Factors Using Survival Analysis: A Case of Study of Jakarta,Indonesia, kamu akan melihat laman khusus yang menampilkan jurnal tersebut. Pada area atas, terdapat judul jurnal, waktu publikasi, nama penulis, kata kunci, dan gambar jurnal. Jika gambar tersebut maupun tombol Lihat Jurnal di bawahnya diklik, kamu akan langsung masuk ke perpustakaan digital yang menjadi sumber resmi dan mempublikasikan jurnal tersebut. Dengan masuk ke sumber resmi tersebut, kamu juga dapat membaca jurnal secara menyeluruh.
Kembali ke laman jurnal, pada area kedua terdapat abstrak jurnal tersebut. Laman akan menampilkan hanya setengah dari abstrak. Kamu bisa membaca keseluruhan abstrak dengan mengklik ‘Lihat lebih banyak’. Sementara pada area ketiga, terdapat bagian ‘Baca Juga Jurnal Terkait’ yang menawarkan opsi jurnal-jurnal lainnya dengan topik atau kategori yang sama dengan jurnal yang sebelumnya kamu akses.
Jurnal IEEE International Smart Cities Conference (ISC2)
Bagian kedua, Jurnal IEEE International Smart Cities Conference (ISC2), menampilkan jurnal-jurnal yang dipublikasikan pada ajang International Smart Cities Conference atau ISC2. Terdapat informasi mengenai topik atau kategori jurnal tersebut, beserta judul, nama konferensi yang mempublikasikan jurnal, dan tanggal publikasinya. Kalau salah satu jurnal diklik, maka kamu akan diarahkan menuju laman dengan informasi lebih detail mengenai jurnal tersebut. Tampilan dan konten laman sama dengan jurnal-jurnal lainnya, termasuk jurnal terindeks Q1 yang telah dibahas.
Untuk melihat lebih banyak jurnal ISC2, kamu bisa mengklik panah yang terletak pada samping kanan atau kiri jurnal. Jika sudah sampai pada jurnal ISC2 terakhir, kamu akan menemukan ‘Lihat lebih banyak’. Klik tulisan tersebut, lalu kamu akan diarahkan pada laman yang menampilkan Kumpulan Jurnal Smart City Terbaru secara keseluruhan. Laman ini akan dibahas secara mendetail pada sub-judul berikutnya.
Jurnal Terbaru Smart City
Bagian ketiga, Jurnal Terbaru Smart City, menampilkan seluruh jurnal yang saat ini telah dipublikasi di laman Journal of Future Cities, terlepas dari indeks dan konferensinya. Jurnal-jurnal tersebut diurutkan dari yang paling baru dipublikasi hingga yang paling lama. Terdapat informasi mengenai topik atau kategori jurnal tersebut, beserta judul, nama konferensi yang mempublikasikan jurnal, serta tanggal publikasinya. Kalau salah satu jurnal diklik, maka kamu akan diarahkan menuju laman dengan informasi lebih detail mengenai jurnal tersebut. Tampilan dan konten laman sama dengan jurnal-jurnal lainnya, termasuk jurnal terindeks Q1 serta jurnal ISC2.
Untuk melihat lebih banyak jurnal terbaru smart city, kamu bisa mengklik panah yang terletak pada samping kanan atau kiri jurnal. Jika sudah sampai pada jurnal smart city terakhir, kamu akan menemukan Lihat lebih banyak. Seperti Jurnal ISC2, jika mengklik tulisan ‘Lihat lebih banyak’, kamu akan diarahkan pada laman yang menampilkan ‘Kumpulan Jurnal Smart City Terbaru’ secara keseluruhan. Laman ini akan dibahas secara mendetail pada sub-judul berikutnya.
Kumpulan Jurnal Smart City Terbaru
Laman ini menampilkan seluruh jurnal yang terdapat pada Journal of Future Cities dan diurutkan dari yang paling baru hingga paling lama. Untuk memudahkan kamu mencari jurnal yang diinginkan, di atas jurnal-jurnal tersebut terdapat filter berdasarkan topik, tahun, dan nama konferensi. Filter nama konferensi dapat muncul bila kamu klik ‘Kategori Lain’ yang terletak di samping tombol ‘Cari’.
Selanjutnya, kamu bisa memilih filter yang kamu perlukan. Anggaplah kamu sedang mencari jurnal-jurnal mengenai Covid-19 (Kesehatan) dari tahun 2020 pada konferensi ISC2. Pilih Covid-19 (Kesehatan) pada filter topik, lalu pilih 2020 pada filter tahun, dan pilih ISC2 2020 pada filter nama konferensi. Kemudian, klik tombol Cari. Selanjutnya, jurnal yang tersedia sesuai dengan hasil penyaringan akan muncul. Untuk membaca detail informasi mengenai jurnal tersebut, klik judul ataupun foto jurnal.
Mau kembali ke laman utama? Terdapat tombol ‘Halaman utama’ di kiri atas yang dapat kamu klik. Ingin mengakses laman dalam Bahasa Inggris? Klik ‘EN’ pada kanan atas header atau kunjungi langsung https://smartcity.jakarta.go.id/en/jurnal/.
Saat ini, Journal of Future Cities menghimpun total dua puluh lima jurnal. Dua di antaranya terindeks Q1. Pada pengembangan mendatang, diharapkan akan semakin banyak jurnal dan tulisan saintifik yang dapat dibagikan kepada khalayak, seperti akademisi dan pemangku kepentingan, agar dapat membantu studi mengenai smart city maupun membuka peluang kolaborasi.